Hari Ini Bupati Bersama Kapolres Dan Kepala Pengadilan Negeri Pelaihari Beri Kejutan Dandim 1009/Tanah Laut


Tanah Laut - Sebagai wujud nyata Sinergitas, Soliditas serta hubungan yang erat dan kerjasama yang baik antara TNI, Polri dan Pemerintah Daerah Kabupaten Tanah Laut, rombongan Forkopimda yang dipimpin oleh Pj. Bupati Tanah Laut Ir. H. Syamsir Rahman, M.S., memberikan surprise ucapan ulang tahun kepada Dandim 1009/Tanah Laut Korem 101/Antasari Kodam VI//Mulawarman Letkol Inf Indar Irawan, S.E., M.Han., bertempat di Makodim 1009/Tanah Laut, Jl. A. Yani, Kel. Angsau, Kec. Pelaihari, Kab. Tanah Laut, Jum'at (05/07/2024).


Momen ulang tahunnya yang ke-42, Dandim 1009/Tanah Laut Letkol Inf Indar Irawan, S.E., M.Han., sungguh tidak menyangka bahwa kedatangannya di Makodim 1009/Tla hari itu telah ditunggu dan diberi kejutan oleh Pj. Bupati Tala beserta Forkopimda Tanah Laut. Nasi tumpeng dan kue ulang tahun ke-42 secara bergiliran diserahkan oleh Forkopimda yang diawali oleh Pj. Bupati Tala yang diikuti oleh unsur Forkopimda lainnya.


Sembari menyerahkan nasi tumpeng dan potongan kue ulang tahun kepada Dandim, Pj. Bupati mengucapkan selamat dan memanjatkan doa semoga Dandim 1009/Tanah Laut selalu dipanjangkan umur disehatkan badan dimurahkan rejeki, dinaikkan pangkat dan derajatnya.


Menurutnya, pemberian nasi tumpeng dan kue kepada Dandim ini, sebagai bentuk ucapan selamat kepada rekan satu perjuangan dalam satu kesatuan forum komunikasi pimpinan daerah Tanah Laut dalam mengawal dan menjaga kedaulatan NKRI, serta membangun Tanah Laut.


"Kami sebagai satu kesatuan dalam Forum Komunikasi Pimpinan Daerah, kebersamaan adalah salah satu modal kami dalam membangun Kabupaten Tanah Laut," ujarnya.


Dalam kesempatan tersebut, Dandim 1009/Tanah Laut Letkol Inf Indar Irawan, S.E., M.Han., juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Forkopimda Tanah Laut atas ucapan doa dan surprise di hari ulang tahunnya yang ke-42 yang menurutnya sangat istimewa dan mengharukan. 


“Terima kasih atas ucapan dan do’anya dan surprise yang diberikan. Ini adalah momentum yang sangat spesial dan akan selalu saya kenang selamanya. Sekali lagi saya ucapkan terimakasih semoga silaturahmi, kolaborasi dan sinergi dalam menjaga kondusifitas wilayah Kabupaten Tanah Laut tetap terus terjaga dan terpelihara," tutur Dandim. (Pendim 1009/Tla)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama