Personel Kodim 1008/Tabalong Ikuti Tes Kebugaran Jasmani Oleh Dinas Kesehatan


Tabalong - Jumat pagi (14/06), sejumlah anggota Kodim 1008/Tabalong mengikuti tes kebugaran jasmani secara berkala yang diselenggarakan oleh Dinas Kesehatan Tabalong bertempat di Pendopo Bersinar, Pembataan.


Tes kebugaran meliputi pemeriksaan tekanan darah, penimbangan berat badan, pengecekan kolesterol, asam urat dan diabetes kemudian dilanjutkan dengan pemeriksaan fisik terkait keseimbangan, kelenturan, ketahanan, serta kecepatan.


Dalam pemeriksaan fisik peserta mengikuti lari/jalan cepat jarak pendek dan peserta lari jarak jauh, yang mana pengkategorian tersebut ditentukan oleh Dokter dengan pertimbangan kondisi tubuh peserta setelah melihat hasil pemeriksaan sebelumnya.


Sementara itu, Dandim 1008/Tabalong Letkol Inf Budi Galih S.A.P., M.I.P melalui Pasi Ops Kodim 1008/Tabalong Kapten Inf Dwi Prayitno mengatakan pemeriksaan kesehatan berkala ini penting dilaksanakan untuk mengetahui kondisi kesehatan prajurit guna mendukung pelaksanaan tugas dengan baik dan optimal.


Lanjutnya sebagai prajurit, faktor kesehatan menjadi hal yang utama, oleh karena itu hendaknya rutin menjaga kesehatan dengan cara melaksanakan pengecekan kesehatan, berolahraga dan mengkonsumsi makanan bergizi.(pen1008).

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama